Produk Digital

Produk Digital

Mockup dan Template Desain Grafis

Mockup dan template adalah desain siap pakai yang bisa diedit lagi oleh pengguna sesuai kebutuhannya. Item digital ini bisa digunakan untuk berbagai tujuan, mulai dari resume, surat lamaran, hingga postingan media sosial, desain visual, dan poster.

Template dan mockup digital biasanya mencakup kombinasi konten, tata letak, dan struktur yang sudah disiapkan. Namun, karena sudah ada ratusan mockup dan template gratis yang tersedia di internet, sebaiknya buatlah desain yang unik.

Apabila memiliki keterampilan desain grafis, Anda bisa menghasilkan keuntungan dengan menjual produk digital dalam bentuk template atau mockup. Berikut beberapa tips untuk membuatnya:

Untuk membuat produk yang berkualitas dan menjualnya, gunakan aplikasi desain yang tepat dan strategi pemasaran yang efektif.

Beberapa aplikasi terpopuler yang bisa Anda gunakan untuk membuat template atau mockup adalah Adobe Photoshop dan Figma. Dari segi pemasaran, item digital ini bisa turut memperkenalkan brand Anda dengan menarik orang-orang untuk mencoba desain Anda.

Apalagi, saat ini ada ribuan pencarian template website yang dilakukan pengguna internet setiap bulannya. Jadi, manfaatkan peluang ini untuk menjual produk template Anda sendiri.

Anda bisa menjual mockup dan template melalui website Anda, seperti yang dilakukan oleh House of Mockups.

Apabila suka membuat lagu atau musik sendiri, Anda bisa mencoba jualan produk digital audio. Meskipun perlu modal untuk membeli peralatan dan aplikasinya, berjualan musik bisa memberikan keuntungan jangka panjang kalau nama Anda sudah cukup dikenal.

Atau, Anda bisa menjual karya komposisi Anda sebagai musik stok. Apalagi saat ini banyak content creator yang mencari musik dan lagu yang tepat untuk digunakan dalam konten mereka.

Sebelum mulai membuat karya audio, tentukan genre yang tepat sesuai keahlian Anda. Beberapa genre yang paling populer antara lain adalah pop, rock, hip-hop, dan EDM. Selama prosesnya, Anda bisa mengikuti tips berikut ini:

Anda bisa menjual produk audio di website musik stok dan marketplace musik online. Jangan lupa, buat website portofolio untuk menunjukkan profesionalisme Anda, memamerkan karya musik Anda, dan menyediakan sampel musik.

Contohnya adalah Allison Leyton-Brown, seorang pianis, komposer, produser, dan pengarah musik yang menggunakan website portofolionya untuk menjual karya. Allison menambahkan alamat email dan link media sosialnya bagi pengunjung yang tertarik untuk berkolaborasi dengannya.

Pembuatan aplikasi atau software

Jasa pembuatan aplikasi atau software banyak diminati konsumen karena biaya membuat aplikasi atau software dari awal bisa mahal dan memakan waktu. Jika Anda memiliki latar belakang dalam pengkodean, Anda dapat membuat aplikasi atau software dalam waktu singkat dan menjualnya.

Cobalah membuat aplikasi atau software yang bisa digunakan oleh pengguna berdasarkan kebutuhan masing-masing. Bagi bisnis, produk digital ini adalah investasi satu kali yang dapat dijual berkali-kali. Sedangkan, konsumen akan mendapat manfaat dari segi harga yang relatif lebih murah.

Karya Seni Digital

Blogger dan content creator sering mencari karya seni digital terbaik untuk menambah daya tarik visual konten mereka.

Apabila Anda senang membuat karya kreatif, cobalah untuk menjual karya seni digital secara online. Produk yang dijual bisa berupa font, ilustrasi, logo, dan ikon.

Buat gaya yang unik agar Anda memiliki ciri khas sendiri di pasar seni digital yang kompetitif. Carilah inspirasi dari berbagai sumber, coba berbagai teknik, dan asah skill Anda untuk menyempurnakan gaya seni Anda.

Pastikan juga Anda menciptakan karya seni dalam kualitas terbaik dan resolusi tinggi agar lebih profesional. Dengan begitu, karya Anda bisa digunakan di berbagai platform dan media tanpa penurunan kualitas.

Penting! Saat menentukan harga, pertimbangkan faktor-faktor seperti kerumitan karya seni, pilihan lisensi, dan permintaan klien untuk karya serupa. Langkah ini membantu Anda menetapkan harga yang tidak terlalu murah, tapi juga tidak terlampau mahal dari harga di pasaran.

Untuk menjual karya seni tanpa batasan platform dan membangun branding, cobalah menjualnya di website Anda sendiri. Atau, manfaatkan Etsy, Creative Market, Society6, dan Redbubble, yang merupakan platform terpopuler untuk menjual karya digital.

Sebagai inspirasi, lihat website portofolio Ine Agresta yang juga difungsikan sebagai toko online untuk menjual karyanya. Website Ine mencerminkan gaya seni khasnya, yang turut memperkuat branding pribadinya.

Apabila Anda ingin membuat website, lihat tutorial kami tentang cara membuat website sendiri dari nol.

Beberapa Contoh Produk Digital

Produk digital hadir dalam berbagai jenis. Beberapa di antaranya bahkan kemungkinan besar sudah pernah Anda gunakan atau nikmati. Berikut ini contoh-contoh produk digital yang umum ditemui:

Foto premium berkualitas tinggi adalah salah satu produk digital yang paling dicari saat ini. Konsumen foto online terbesar adalah blogger dan pemilik website. Beberapa jenis foto yang bisa dijual termasuk potret, stok foto, foto drone, foto acara, background, dan sebagainya.

Selain foto, video juga merupakan contoh produk digital yang tak hanya populer, tapi juga efektif untuk menyampaikan informasi secara online. Umumnya, konten video dapat mendidik, bersifat informatif, atau menghibur. Video dinilai lebih menarik daripada teks dan dapat dengan mudah dikonsumsi.

Pengguna menyukai video dan—dalam banyak kasus—akan dengan senang hati membeli produk digital ini. Beberapa jenis video yang bisa dijual adalah kursus/pelatihan online, rekaman drone, ulasan produk, ulasan video game, dan sebagainya.

Aplikasi diunduh dan di-install dalam ponsel atau komputer. Ekosistem aplikasi sangat besar sehingga produk digital ini cukup menguntungkan untuk dijual. Beberapa contoh produk digital aplikasi yang mungkin Anda kenal adalah layanan penyimpanan file, seperti Dropbox, iCloud, Google Drive, MediaFire, atau aplikasi musik seperti Spotify dan Apple Music.

​​Industri software sangat besar dan terus berkembang sehingga peluang yang ditawarkan dari produk digital ini cukup menjanjikan. Pasar software global diproyeksikan bernilai lebih dari 1 triliun Dolar dalam beberapa tahun mendatang.

Hal ini tidak terlepas dari penggunaan komputer dan perangkat seluler setiap hari. Penulis kode dan pengembang produk dapat membuat aplikasi yang diinginkan dan dibutuhkan konsumen untuk mempercepat tugas bisnis dan kehidupan sehari-hari.

Software bisa menjadi produk digital yang paling menguntungkan karena cakupan konsumennya yang luas, mulai dari perusahaan besar, bisnis kecil, hingga pengguna individu. Beberapa contoh produk software adalah plugin WordPress, tema WordPress, aplikasi seluler, video game, aplikasi Windows, aplikasi Mac, aplikasi iPhone, aplikasi Android, aplikasi berbasis web (Saas), dan lain-lain.

E-book adalah buku elektronik yang dapat dijual atau diberikan gratis secara online. Produk digital ini sempurna untuk menjelaskan topik tertentu atau suatu proses. Produk digital serbaguna ini dapat Anda miliki di berbagai platform dan diperbarui kapan pun diperlukan.

Anda yang mempunyai keahlian menulis bisa membuat e-book untuk dipasarkan lewat penerbit online atau media sosial. Selain penulis, blogger dan pengusaha bisnis juga umum menggunakan e-book untuk berbagi ilmu atau menjual produk.

Game termasuk produk digital yang laku keras karena sebagian besar anak muda suka main game. Jumlah gamers di dunia sekarang berkisar di angka 3,24 miliar orang dan Indonesia menduduki peringkat ke-3 dengan jumlah gamers sekitar 145 juta orang.

Pengembang game bisa menjual produk digital ini melalui platform khusus yang memungkinkan penjualan langsung ke gamer tanpa campur tangan studio besar. Contohnya seperti game Hollow Knight dan Among Us yang populer.

Kursus online membutuhkan konten yang mendalam, seperti presentasi hingga video walk-through. Tutor yang ahli dalam topik tertentu biasanya memanfaatkan produk digital untuk mengemas materi pelajaran dan menjualnya kepada orang lain yang ingin belajar.

Kursus online sama seperti kursus di dalam kelas, hanya saja disampaikan secara online melalui aset teks, video, dan audio. Pelanggan kursus online belajar melalui modul khusus berdasarkan nama kursus dan materi yang ingin disampaikan oleh penyedia kursus online.

Pelanggan dapat mengikuti kursus online dengan jadwal yang fleksibel. Umumnya, kursus online tersedia dalam ukuran dan harga yang bervariasi sesuai dengan topik bahasan, materi pembelajaran, dan sebagainya.

Desainer grafis dapat menciptakan berbagai macam produk unik dan berharga, seperti file digital yang memungkinkan akses ke basis pelanggan yang sangat besar. Produk digital ini mampu menghasilkan uang secara online hanya bermodal keterampilan desain. Contoh produk digital desain grafis meliputi logo, template desain, desain kartu, dan sebagainya.

Aplikasi dan Game HP

Hampir semua orang memiliki perangkat seluler saat ini. Berbagai kebutuhan modern pun bisa disediakan melalui aplikasi, mulai dari administrasi hingga hiburan. Tentu saja, Anda bisa memanfaatkan peluang ini untuk mendapatkan keuntungan dengan membuat aplikasi atau game HP.

Secara umum, pengembangan aplikasi dan game dilakukan melalui proses berikut:

Untuk membuat aplikasi atau game HP, Anda bisa menggunakan beberapa platform populer seperti Android Studio, Xcode, Unity, dan Unreal Engine. Selain itu, kalau belum menguasai skill coding, Anda bisa memanfaatkan Appery.io.

Untuk mendapatkan keuntungan dari aplikasi dan game HP yang Anda buat, terapkan strategi ASO (app-store optimization), pembelian dalam aplikasi, iklan, dan sponsor. Jangan lupa untuk meminta masukan dari pengguna untuk terus menyempurnakan aplikasi dan game Anda.

Cari Tahu Potensi Keuntungan dan Permintaan Pasar

Lakukan analisis terkait potensi keuntungan atau profitabilitas produk digital yang akan Anda jual. Pada tahap ini, Anda akan menghitung keuntungan yang didapat di luar semua biaya awal, seperti pengembangan, produksi, pemasaran, dan dukungan.

Untuk mengukur profitabilitas, Anda bisa melihat seberapa tinggi minat pembeli terhadap produk tersebut. Berikut beberapa metrik yang bisa dinilai:

Sementara itu, permintaan pasar adalah seberapa banyak produk atau layanan Anda diminati oleh pelanggan. Anda perlu memahami data ini untuk mencari tahu kebutuhan pelanggan dan menyediakan solusi yang tepat.

Saat melakukan analisis permintaan pasar, berikut adalah beberapa metrik penting yang perlu diperhatikan:

Tinjau semua metrik di atas untuk membuat keputusan yang tepat, memaksimalkan pendapatan, dan meminimalkan risiko kerugian Anda. Gunakan framework seperti analisis SWOT untuk mempermudah prosesnya.

Kelebihan Produk Digital sebagai Objek Bisnis

Menjual produk digital memiliki banyak keunggulan yang membuatnya menarik, di antaranya:

Apa Keuntungan Menjual Produk Digital?

Dibandingkan dengan berjualan barang fisik, produk digital memiliki beberapa keuntungan. Misalnya, Anda tidak harus menyetok produk fisik sehingga bisa menjual item dalam jumlah tak terbatas dan memaksimalkan potensi keuntungannya.

Berikut adalah manfaat lain dari menjual item digital untuk menghasilkan keuntungan secara online:

Cara Menjual Produk Digital beserta Contoh Produk dan Website Jualannya

Jualan produk digital merupakan salah satu ide usaha sampingan yang sangat menguntungkan saat ini. Baik sebagai freelancer maupun wirausahawan, industri digital menawarkan banyak peluang yang bisa Anda manfaatkan.

Namun, agar berhasil menjual produk digital, Anda harus tahu dulu contoh produk beserta strategi dan platform jualan yang tepat. Tanpa riset ini, Anda mungkin akan kesulitan untuk memulainya.

Jangan khawatir, karena kami akan memandu Anda untuk membuat dan menjual produk digital melalui artikel ini. Kami juga akan membagikan ide produk digital yang bisa dijual, serta platform terbaik untuk menjualnya. Simak selengkapnya di bawah ini yuk!

Produk digital adalah barang tak berwujud (nonfisik) yang bisa dijual. Produk ini biasanya disediakan dalam bentuk layanan online dan file download, seperti eBook, foto stok, dan aplikasi seluler.

Video Tutorial atau Kursus

Video bisa menjadi konten digital yang bermanfaat untuk dijual, terutama dalam bentuk kursus. Untuk membuatnya, Anda perlu mempersiapkan beberapa hal, seperti memilih topik, membuat materi, dan merekam video.

Beberapa keuntungan yang bisa Anda dapatkan dengan menjual kursus online adalah:

Untuk membuat kursus video yang laku dijual, Anda harus memiliki keahlian terkait topik yang dibahas. Kalau merasa kurang percaya diri, Anda bisa menyewa jasa orang lain yang ahli di bidang tersebut. Namun, hal ini mungkin akan menambah biaya produksi.

Selain itu, biaya lain yang perlu Anda perhatikan mungkin termasuk membeli kamera yang bagus untuk merekam video, serta software edit video untuk membuat konten yang bagus dan menarik.

Untuk membuat kursus video yang profesional, Anda perlu menyusun rencana pembelajaran yang menentukan hasil dari kursus Anda. Misalnya, apakah Anda ingin penonton bisa langsung menerapkannya dalam aktivitas sehari-hari mereka, atau Anda hanya membagikan gambaran umumnya saja. Selain itu, buat jadwal produksi video yang mencakup penulisan naskah, pembuatan video, pengeditan, dan publikasinya.

Setelah menyelesaikan produksi, mulai jual video kursus Anda di platform e-Learning atau website Anda sendiri. Sebagai inspirasi, lihat website Chef Das Gulas. Sekolah kuliner ini menjual kursus online yang menyertakan video tutorial di websitenya yang dibuat dengan Hostinger.

Anda mungkin ingin melihat